Belum Ditemukan Karhutla di Inhu

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) dan seluruh Polsek jajaran secara serentak berpatroli untuk mengantisipasi munculnya titik panas atau hot spot diwilayah Kabupaten Inhu.

“Hari ini, Polres Inhu dan jajaran Polsek patroli bersama dalam rangka penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah Kabupaten Inhu, meksipun sejauh ini belum ada Kebakaran dan hot spot atau titik api ditemukan di Kabupaten Inhu,” kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso S.Ik, M.Si melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu Aipda Misran, Sabtu 23 Juli 2022 siang.

Dijelaskan Misran, berdasarkan laporan personel patroli dan masing-masing Polsek, tidak ditemukan titik api maupun hot spot. Berikut rinciannya, Polsek Rengat Barat menurunkan 10 personel ke beberapa titik rawan Karhutla di Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat.

“Kemudian, Polsek Peranap, menurunkan 4 personel menggunakan kendaraan roda empat memantau sejumlah titik rawan Karhutla di wilayah Kecamatan Peranap, tidak ditemukan titik api maupun hot spot,” terangnya.

Selanjutnya, Polsek Kelayang, mengerahkan 6 personel menuju Desa Pelangko Kecamatan Kelayang serta titik rawan Karhutla lainnya, bahkan personel Polsek Kelayang langsung menuju beberapa perkebunan masyarakat sekaligus memberikan imbauan pada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar. Kembali titik api nihil.

“Polsek Lubuk Batu Jaya (LBJ) menurunkan 2 personel menuju beberapa perkebunan masyarakat di wilayah Kecamatan LBJ, tidak ditemukan titik api dan sejumlah Polsek lainnya turut melaksanakan patroli bersama,” sambungnya.

Selain berpatroli, lanjut Misran, juga dilakukan imbauan pada masyarakat untuk selalu mengantisipasi Karhutla, bahkan Polres Inhu dan jajaran Polsek melibatkan seluruh elemen masyarakat, mulai perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan lainnya untuk bersama-sama menjaga agar tidak terjadi Karhutla.

“Patroli dan imbauan ini akan terus dilakukan, sebab penanganan Karhutla menjadi satu dari program prioritas dari bapak Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal,” pungkas Misran. (man)

  • Bagikan