Bupati Yopi Ajak Masyarakat Kampung Pulau Sukseskan MTQ

  • Bagikan
RIAUDETIL.COM,RENGAT – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto minta kepada seluruh masyarakat Desa Kampung Pulau Kecamatan Rengat sukseskan penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Inhu tahun 2017 ini.

Hal itu disampaikan Bupati Yopi saat hadir dalam peringatan malam Nuzul Qur’an yang digelar di Masjid Al Aqso, Kelurahan Kampung Pulau, Kecamatan Rengat, Minggu (11/6/2017).

“Saya mengajak kepada seluruh masyarakat Rengat, khususnya Desa Kampung Pulau untuk mensukseskan MTQ tingkat Kabupaten Inhu 2017 yang akan berlangsung di Desa Kampung Pulau ini,” katanya.

Sewaktu saya kecil, Kampung Pulau ini kalau lomba ngaji pasti menang, namun sejak era reformasi sudah mulai sering kalah, oleh karena itu melalui moment MTQ nanti dapat mengembalikan kejayaan desa ini.

“Pemkab Inhu sengaja menunjuk Desa Kampung Pulau sebagai tuan rumah penyelenggaraan MTQ tingkat Kabupaten Inhu tahun 2017. Diharapkan, dengan begitu mampu menggairahkan dan menciptakan kehidupan yang religius,” ungkapnya.

Peringat Nuzul Qur’an tahun 2017 ini Mengusung tema “Dengan peringatan Nuzul Qur’an 1438 H, mari kita ciptakan masyarakat yang kondusif dan harmonis menuju Indragiri Hulu yang lebih sejahtera.

Acara yang dilaksanakan setelah melaksanakan sholat tarawoh berjamaah ini menghadirkan penceramah kondang asal Pekanbaru, KH Kadiman Ibrahim memberikan tausiah dihadapan seluruh jamaah. (Man)

  • Bagikan