Dukung Polres Inhu Berantas Narkoba, 17 Wartawan Lakukan Cek Urine

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Selain melaksanakan donor darah dalam rangka HUT Humas Polri ke 73, Polres Indragiri Hulu (Inhu) Riau bersama Persatuan Wartawan  Indonesia (PWI) Kabupaten Inhu juga melaksanakan tes urine bagi wartawan.

Kegiatan ini dilaksanakan, Selasa (29/10/2024) di Kantor PWI Inhu Simpang Tugu Patin Jalan Lintas Pematang Reba – Pekan Heran Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat dan diikuti oleh belasan wartawan liputan Inhu dari berbagai media.

Tercatat ada 17 Wartawan yang melakukan cek (tes) urine, dimana semuanya dinyatakan negatif.

Acara ini dihadiri oleh Wakapolres Inhu, Kompol Manapar Situmeang, yang mewakili Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, Ketua PWI Kasmedi dan Kasubsi Penmas, Aiptu Misran.

“Ini semakin menguatkan komitmen bersama dalam menanggulangi peredaran narkoba di wilayah Inhu,” kata Wakapolres Kompol Manapar Situmeang dalam sambutannya.

Dirinya menekankan pentingnya kolaborasi antara kepolisian dan media dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba.

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pengecekan kesehatan wartawan, tetapi juga sebagai langkah proaktif dalam mendukung Polres Inhu mengamankan Pilkada Serentak tahun 2024.

“Wartawan diharapkan dapat berperan sebagai agen perubahan dan penyebar informasi positif dalam masyarakat, terutama dalam menghadapi isu-isu krusial seperti penyalahgunaan narkoba dan memerangi berita Hoax,” ujarnya.

Kasmedi, selaku Ketua PWI, menyampaikan apresiasi kepada Polres Inhu atas inisiatif ini.

“Kami mendukung penuh langkah Polres dalam memberantas narkoba. Sebagai jurnalis, kami juga berkomitmen untuk menyampaikan berita yang mendidik dan mengedukasi masyarakat mengenai bahaya narkoba dan berita hoax di tengah kehidupan bermasyarakat,” ujarnya.

Kegiatan cek urine ini menjadi simbol sinergi antara wartawan dan kepolisian, serta harapan untuk menciptakan Inhu yang lebih aman dan nyaman.

“Diharapkan, dengan kerjasama ini, peredaran narkoba dapat ditekan, dan masyarakat bisa lebih waspada terhadap bahaya yang ditimbulkan,” sambungnya.

Dengan langkah ini, Polres Inhu dan wartawan menunjukkan bahwa mereka siap berkolaborasi demi masa depan yang lebih baik, bersih dari narkoba, serta menjaga keamanan dan ketertiban menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024.***

  • Bagikan