Jenazah Pria Paruh Baya Gegerkan Warga Desa Talang Jerinjing Inhu

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Penemuan jasad kembali menggegerkan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Mayat laki-laki paruh baya ditemukan warga terkapar di atas tanah milik Musiri, warga Jalan Sosial Baru Desa Talang Jerinjing, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Inhu, Jumat (9/12/2016).

Saat dikonfirmasi koranriau.net, Kapolres Inhu AKBP Abas Basuni melalui Paur Humas Polres Inhu Iptu Yarmen Djambak menceritakan kronologis penemuan mayat tersebut.

“Berawal dari Triyanto (61), warga Dayung Serempak Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Inhu yang meminta tolong kepada Kaswadi alias si Mbah untuk mencari kayu Cerocok di hutan yang diketahui milik Musiri, pada Rabu 7 Desember 2016,” ungkapnya.

Namun berselang 2 hari tepat pada hari Jumaat 9 Desember 2016 sekira pukul 14.30 Wib ada 3 orang lagi yang hendak mencari kayu dan rotant ditanah areal yang sama Tiar(27), Pian (40), dan Arianto alias Aria(21) yang diketahui juga warga Desa Talang Jerinjing Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Inhu, yang tidak sengaja menemukan korban yang sudah meninggal dunia dengan posisi terlentang diatas tanah, diareal hutan yang hendak mereka mencari kayu”. Ujar Yarmen

Terkejut akan hal itu saksi Tiar, Pian, dan Arianto alias Aria melaporkan kejadian itu, kemudian para saksi melaporkannya kepada perangkat desa yang juga melaporkan ke Polsek Rengat Barat, dan langsung turun kelapangan untuk melihat serta melakukan Olah TKP yang selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Setempat untuk dilakukan Autopsi.

Sambung Yarmen “Berdasarkan koordinasi kami dengan dokter pemeriksa, diketahui tidak ditemukan tanda kekerasan ataupun luka pada tubuh korban,” tutupnya. (KRN)

  • Bagikan