Polres Inhu dan Polsek Bagikan 650 Paket Sembako Dampak Kenaikan BBM

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Hari ini, sedikitnya 650 paket sembako telah disalurkan oleh Polres Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dan Polsek jajaran kepada para sopir truk, sopir angkutan umum, tukang becak dan masyarakat lain yang terdampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) beberapa waktu lalu.

“Untuk Polres Inhu, ada beberapa titik lokasi penyaluran paket sembako pada sopir bus, sopir angkutan umum dan tukang becak di Kota Rengat,” kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso S.Ik, M.Si melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran, Kamis, 8 September 2022 siang.

Lebih jauh disampaikannya, kegiatan tersebut dipimpin Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko S.T.P, S.Ik, M.Ik didampingi Kanit Patwal Satlantas Polres Inhu Ipda Rahmat Hidayat SH, Kanit Laka Satlantas Polres Inhu Ipda Victor S Panjaitan dan sejumlah personel Polres Inhu.

“Lokasinya adalah, pangkalan tukang ojek dan tukang becak di depan RTH Beringin Kota Rengat, pangakalan ojek Danau Raja Rengat dan Pos Lalu Lintas Simpang Tugu Lima Rengat serta ruas Jalan DI Panjaitan Kota Rengat,” terangnya.

Sementara, jumlah paket bantuan yang berisi beras serta bahan-bahan kebutuhan pokok sebanyak 400 paket. Sedangkan Polsek jajaran Polres Inhu juga melaksanakan kegiatan serupa di wilayah masing-masing dengan jumlah 250 paket.

“Total bantuan yang telah kita salurkan hari ini sebanyak 650 paket berisi beras dan bahan lainnya, dengan harapan bisa membantu meringankan beban ekonomi masyarakat penerima yang terdampak kenaikan harga BBM,” tutup Misran. (man)

  • Bagikan