Upacara Peringatan HUT Satpam ke-42 di Polres Inhu Khidmat

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) ke-42 tahun 2022 yang dilaksanakan di halaman Mapolres Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) berlangsung dengan khidmat, tertib dan lancar.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara peringatan HUT Satpam ke-42 yang bertema “Sinergisitas Satpam dan Polri, Peduli untuk sesama” adalah Wakil Bupati Inhu, Drs H Djunaidi Rachmat M.Si di halaman Mapolres Inhu, Senin 30 Januari 2023 pagi.

Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya S.Ik melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran, Senin siang menjelaskan, selain upacara, dilaksanakan juga pemberian penghargaan kepada Satpam berprestasi.

Berikut para Satpam berprestasi tahun 2022 tersebut, Achmad S. Boly, Satpam PT. Inecda Kecamatan Rengat Barat yakni berprestasi melakukan penangkapan dan penggagalan pencurian TBS milik PT. Inecda Desa Talang Suka Maju Kecamatan Rakit Kulim.

Restu, Satpam PT. Tunggal Perkasa Plantation Kecamatan Pasir Penyu yakni berprestasi melakukan penangkapan pelaku pencurian TBS di Areal PT. Tunggal Perkasa Plantation.

Selanjutnya Riko Okvianto Satpam PT. Gadahera Hendana Kecamatan Lirik yakni berprestasi melakukan penangkapan pelaku pencurian TBS di Areal Kebun PT. Gandahera Hendana Kecamatan Lirik.

Upacara tersebut dihadiri juga oleh Ketua DPRD Kabupaten Inhu, Elda Suhanura SH, MH, Kapolres Inhu, AKBP Dody wirawijaya, S.Ik, para Kabag Polres Inhu, para Kasat Polres Inhu, para Kapolsek jajaran Polres Inhu, perwakilan Kejaksaan Negeri Rengat, perwakilan kecamatan, perwakilan perusahaan dan purnawirawan Polri.

Sementara, upacara diikuti 1 pelton personel TNI, 4 pelton personel Polres Inhu, 2 pelton Satpam, 1 pelton Satpol PP dan 1 pelton Senkom. (man)

  • Bagikan