Pelalawan, riaudetil.com – Komisi Pemikihan Umum (KPU) Kabupaten Pelalawan menjadwalkan Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 pada Sabtu (2 /11/2024) malam mendatang bertemoat di kompleks Transmart Jalan Sukarno – Hatta Pekanbaru.
Demikian disampaikan Bapri Naldi, S.Sos kepada riauderil.com, Kamis (17/10/2024).Menurutnya, debat publik pada tanggal 2 November 2024 mendatang akan dimulai pada pukul 20.00 wib hingga selesai dan live di Riau Televisi (Rtv) dan cannel YouTube KPU Pelalawan.
” Setiap Pasangan Calon hanya diperbolehkan membawa tim pendukung sebanyak 75 orang dan sesuai regulasi PKPU nomor 13 tahun 2024 tentang kampanye dalam debat publik timnpendukung tidak dobolehkan membawa atribut kampanye,” tegasnya
Oleh karena itu, sambungnya, pihak KPU Pelalawan akan mengundang LO Paslon untuk membahas berbagai persiapan dan aturan dalam pelaksanaan debat publik, ujarnya.
Disinggung soal persiapan, Bapri Naldi menyebutkan KPU Pelalawan akan membentuk tim perumus debat terkait tema maupun isu yang diangkat dalam debat.
” Tim perumus nantinya yang didominasi oleh para akademisi yang akan mendesain tema atau isu dan pembahasan apa saja yang diangkat dalam debat termasuk tata cara dan tahapan seksi debat.Dalam waktu dekat tim perumus akan segera dibentuk,” ungkapnya.
Ditambahkannya, paling tidak ada 3 tujuan debat publik yang merupakan tahapan penting dari kampanye.
1. Menyebarluaskan profil, visi dan misi, dan program para pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati kepada pemilih dan kepada masyarakat.
2. Memberikan informasi secara menyeluruh kepada pemilih sebagai salah satu pertimbangan dalam menentukan pilihannya
3. Menggali lebih dalam dan luas atas setiap tema yang diangkat dalam kampanye debat paslon
Debat pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati juga penting untuk membahas isu-isu yang relevan dan terkini dari berbagai aspek dan bidang, sehingga pemilih mendapat informasi yang luas dan cukup untuk membuat keputusan yang tepat.
” Tentunya Kita akan matangkan persiapan debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan yang bermutu dan berkualitas.Debat Publik akan menjadi momentum bagi pemilih menilai kandidat yang tepat memimpin Kahupaten Pelalawan untuk lima tahun ke depan,” tutupnya. (ZoelGomes)