OPD Diminta Selaras Gercep Bupati Zukri, Syafrizal, SE : ” Penghargaan Harus Jadi Motivasi Tingkatkan Pelayanan ” 

  • Bagikan

 

 

PELALAWAN, RIAUDETIL.COM – Wakil Ketua I DPRD Pelalawan H.Syafrizal,SE meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Kabupaten Pelalawan agar dapat menyesuaikan dan selaras dengan Gerak Cepat (Gercep) Kepala Daerah dalam merealisasikan program menuju Pelalawan Maju.

 

 

Demikian disampakan Ketua DPD Partai PDI Perjuangan Kabupaten Pelalawan ini kepada riaudetil.com, Rabu (22/3/2023).Menurutnya, salah satu contoh yakni dengan menggesa pengesahan APBD dengan harapan dapat sesegera mungkin dijalankan oleh OPD sehingga realisasi pekerjaan baik pembangunan,pelayanan yang bertujuan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Pelalawan berjalan sesuai harapan.

 

 

Namun demikian, sambungnya dengan tetap mengutamakan kualitas dan sesuai prosedur yang berlaku dengan penuh tanggung jawab, tukasnya.

 

 

Diainggung soal sejumlah penghargaan nasional yang diterima oleh Bupati Pelalawan, H.Syafrizal, SE menyebutkan agar raihan prestasi harus menjadi motivasi OPD untuk lebih bekerja keras memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

 

 

” Bagi OPD yang masih dinilai belum maksimal dalam menjalankan program agar dapat memotivasi team worknya serta lebih beronovasi dan kreatif.Karena tujuan Kita adalah melayani dan mensejahterakan masyarakat dengan satu tekad Pelalawan Maju dalam berbagai hal baik kesehatan, pendidikan,perekonomian,pelayanan publik dan lain – lain,” pungkasnya.

 

 

Terkait penghargaan yang diterima Bupati Zukri sebagai Bupati pelaku utama penglolaan zakat, H. SYAFrizal menyebutkan jumlah pengumpulan zakat setelah surat instruksi bupati beredar dan sosialisasi masif oleh bupati disetiap kegiatan meningkat sampai Tp. 8 M tahun  2022 dan tahu  2023 target minimal Tp.11M serta jumlah bantuan konsumtif bulanan berupa uang dan paket sembako  1145 kk/setiap bulan

 

 

” Selaku pimpinan DPRD dan fraksi PDI Perjuangan Kita apresiasi dengan penghargaan yang diraih.Komitmen Bupati bukan hanya instruksi dan himbauan saja tapi melengkapi semua pendukung pergerakan peningkatan zakat termasuk mobil dinas hilux hibah pemda pelalawan dan juga kantor baznas juga bupati hiibahka.Rumah pribadi beliau dijalan pemda sebagai rumah singgah pasien baznas bagi masyarakat yang berobat dirumah sakit bsa nginap dirumah tersebut

 

dan DPRD terkhusus fraksi PDI Perjuangan sudah menyisihkan gajinya untuk diserahkan ke Baznas Pelalawan,” tutupnya.(ZoelGomes)

  • Bagikan