Wabup Rohul Bersama Kapolres Tinjau Gerai Vaksin Presisi Di Taman Kota Pasir Pengaraian

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, ROKAN HULU – Untuk membentuk Herd Immunity (Kekebalan Kelompok) dari wabah Covid 19, ratusan Peserta antusias serbuan Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkari Untuk Negeri, di Taman Kota Pasir Pangaraian, Sabtu (18/9/2021).

Kegiatan tersebut, langsung ditinjau dan dimonitoring, Wakil Bupati (Wabup) Rohul H Indra Gunawan bersama Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, Wakapolres Rohul Kompol Adi Prabowo SH SIK MH.

Pada kesempatan itu, Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, menyampaikan, Polres Rohul menyelenggarakan Vaksin Massal bagi Pelajar dan Mahasiswa maupun Masyarakat umum dalam upaya menyiapkan Herd Immunity serta Program Belajar Mengajar Tatap Muka (PBM-TM).

“Kegiatan kali ini untuk Gerai Vaksin Presisi, digelar 13 Titik dengan Target 5000 Peserta, dengan demikian jika sudah melakukan vaksinasi diharapkan mampu membentuk Herd Immunity,” tuturnya.

Ditegaskan, Kapolres lagi, meskipun sudah dilakukan vaksinasi, namun harus tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dan masyarakat diharapkan menyadari pentingnya Vaksinasi.

“Dalam pelaksanaan Ops Patuh Lancang Kuning 2021 di Rohul. Untuk itu kita harapkan patuh Prokes dan sadar akan manfaat dan kegunaan mengikuti vaksinasi.

Rohul saat ini masih level 3, sehingga perlu upaya atau langkah nyata bisa menurunkan ke Level 1 atau Zona Hijau, termasuk menurunkan angka kematian serta mempercepat kesembuhan.

“Dengan meningkatkan Imunitas masyarakat di Kabupaten Rohul serta memberikan obat-obatan bagi yang melakukan Isolasi Mandiri (Isoman) kemudian mengevakuasi serta menyarankan untuk Isolasi Terpusat (Isoter),” tambah Eks Kapolres Meranti ini.

“Maka perlu upaya nyata, seperti halnya kita laksanakan saat ini Vaksinasi secara serentak di seluruh kecamatan di Kabupaten Rohul.

“Dengan bersama-sama kita semuanya memiliki kesadaran yang tinggi untuk bisa meningkatkan imunitas tubuh masing-masing, intinya dalam melayani Korban dari Covid-19 itu, Negara hadir untuk memastikan pasien terlayani dengan baik.

Wakil Bupati Rohul H Indra Gunawan, menyampaikan aspirasi dan terima kasih kepada para Tenaga Kesehatan (Nakes), Polri-TNI yang melakukan kegiatan Vaksinasi Massal ini.

“Informasi dari Kadis Kabupaten Rohul saat ini melakukan Vaksinasi di 23 Puskesmas dari 16 Kecamatan, kemudian dengan tegas menyatakan untuk kegiatan PBM TM para pelajar sudah bisa dilaksanakan dengan baik.

“Untuk itu Kami himbau kepada masyarakat, jangan takut untuk divaksin, ini untuk kesehatan kita bersama, saya sudah dua kali divaksin Alhamdulillah Saya sehat,” paparnya lagi.

Harapan Wabup sampaikan kepada masyarakat. “Marilah sama-sama kita mengajak sanak saudara kita kaum kerabat kita yang melakukan Vaksinasi agar kita semua sehat,” pungkasnya lagi.

Terlihat dalam kesempatan itu, Wabup Rohul H Indra Gunawan di dampingi Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK melakukan peninjauan di Gerai Vaksin Presisi dengan memastikan para peserta dapat terlayani dengan baik.

Kegiatan Vaksinasi Sinovac Polri, di Vaksin Presisi hingga pukul 10.00 Wib, untuk Lansia 13 Orang, Umum 136 Orang, Pelayanan Publik 5 Orang dan Remaja 6 Orang dengan Jumlah 160 Orang.

Terlihat hadir, pada kesempatan itu, para PJU Polres Polres Rohul, para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), puluhan Personel Polri-TNI, ratusan para Pelajar dan masyarakat lainnya.”***(Hsb).

  • Bagikan