Dalam Rangka HUT RI ke 74, Polsek Tambelan Gelar Lomba Gerak Jalan.

  • Bagikan

 

RIUDETIL.COM, KEPRI – Kepolisian Sektor (Polsek) Tambelan, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau menggelar lomba gerak jalan tingkat SMP/MTs dan Umum dalam rangka HUT RI KE 74 tahun 2019, Ahad (25/8/2019)

Kegiatan dilaksanakan pukul 07.30 WIB bertempat di GOR Kecamatan Tambelan Desa Batu Lepuk.

“Telah dilaksanakan rangkaian kegiatan lomba gerak jalan tingkat SMP/MTs dan tingkat Umum dalam rangka HUT RI ke 74 tahun 2019,” kata Kapolsek Tambelan Missyamsu Alson.

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekcam (Sekretaris Camat)Tambelan Suhardi, Ketua Panitia Hari Besar Nasional (PHBN) Tambelan Mirzain dan Korwas Kecamatan Tambelan Rajmiadi.

“Adapun jumlah peserta gerak jalan dari Tingkat SMP/MTs dan Tingkat Umum (SMA, Instansi, Desa dan Kelurahan) yang ada di Kecamatan Tambelan berjumlah 68 regu” terangnya.

Tingkat SMP/MTs diikuti oleh 22 Regu yang terdiri dari Putra 12 Regu dan Putri 10 regu, Tingkat Umum 46 Regu, terdiri dari Putra 22 Regu dan Putri 24 Regu

Sedangkan rute yang dilalui adalah GOR Kecamatan Tambelan (STAR) – Jalan Raya Desa Kampung Melayu – Jalan Raya Desa Kampung Hilir – Halaman RT.004 RW.002 Desa Kukup – Jalan Raya Desa Kampung Hilir – Jalan Raya Desa Kampung Melayu – Jalan Raya Desa Batu Lepuk – Lapangan Volly Kelurahan Teluk Sekuni – GOR Kecamatan Tambelan (FINISH).

“Adapun rangkaian kegiatan pembukaan, kata sambutan Sekcam Tambelan bpk. Suhardi sekaligus pembukaan dan pelepasan peserta lomba Gerak Jalan,” terangnya.

Selanjutnya adalah pelepasan peserta lomba Gerak Jalan oleh Kapolsek Tambelan, pelepasan oleh Ketua PHBN Tambelan bpk. Mirzain dan pelepasan oleh Korwas Tambelan bpk. Rajmiadi

“Pukul 10.00 WIB seluruh peserta telah memasuki Finish dan kegiatan selesai dilaksanakan, selama kegiatan berlangsung situasi aman terkendali dengan pengamanan dan pengawalan dari Personil Polsek Tambelan,” paparnya.

Lebih lanjut disampaikan Alson, Regu Bhyangkari Polsek Tambelan di tahun 2019 ini baru pertama kali ikut andil dalam kegiatan tersebut, tutupnya. (Man)

  • Bagikan