Bupati lnhu Sambangi Kantor PWI

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Bupati lnhu (Kabupaten lndragiri Hulu) H. Yopi Arianto SE menyambangi Kantor PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Cabang lnhu yang berada di Simpang 4 Pematang Reba, Kecamatan Rengat Barat, Kamis (23/4/2020).

Dalam kesempatan ini Bupati lnhu didampingi oleh Kepala lnspektorat lnhu Boyke Sitinjak, Kepala BPKAD (Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah) lnhu lbrahim Alimin, Kepala Diskominfo (Dinas Komunikasi dan Informatika) Jawalter S M.Pd, Kepala KPBD (Kantor Penanggulangan Bencana Daerah) Ergusfian dan Kabag Protokol Setda lnhu Supandi beserta jajaran.

Turut Hadir Ketua KNPI lnhu Supri Handayani, Ketua PWI lnhu Efril Reza, Sekretaris PWI lnhu Moch Rauf Azizi dan segenap anggota PWI lnhu lainnya.

Bupati lnhu dalam kesempatan ini memohon maaf, hal ini sehubungan dengan memasuki bulan suci Ramadhan yang akan dilaksanakan pada Jumat (24/4/2020).

“Karena ini memasuki bulan suci Ramadhan saya sampaikan permohonan maaf kepada rekan-rekan semua jika ada salah dan khilaf selama ini,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati lnhu H. Yopi Arianto juga memberikan kesempatan kepada Anggota PWI lnhu juga memberi kesempatan kepada seluruh yang hadir untuk mengajukan pertanyaan terkait penanganan covid-19 di Kabupaten lnhu.

Selain itu, Bupati juga menyerahkan masker bagi anggota PWI lnhu serta satu unit laptop untuk keperluan Kantor PWI lnhu.

“Laptop ini saya berikan untuk menunjang kerja di Kantor PWI Kabupaten lnhu,” singkat Yopi. (Man)

  • Bagikan