Masyarakat Kulim Vlll Kelurahan Pangkalan Kasai Dambakan Perbaikan Jalan

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,RENGAT – Masyarakat yang tinggal di Jalan Kulim Vlll Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Siberida Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) sangat mendampakan perbaikan terhadap jalan Kulim Vlll tersebut.

Pasalnya kondisi jalan Kulim Vlll ini sudah sangat parah dan sangat sulit untuk dilalui oleh kendaraan, baik kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4, terlebih sangat setelah diguyur hujan.

Surya Dharma salah seorang warga Kulim Vlll yang berhasil ditemui kamis (4/5/2017) mengaku sangat prihatin dengan keadaan jalan ini yang sudah bertahun-tahun tidak tersentuh perbaikan.

“Kita sangat mendambakan perbaikan jalan ini sehingga masyarakat dapat menikmati berjalan diatas jalan yang mulus,” katanya.

Dijelaskannya, Rusaknya jalan jalan Kulim Vlll ini disinyalir akibat tidak adanya drenase sebagai jalur tempat air mengalir, sehingga air mengalir ke badan jalan, akibatnya jalan menjadi hancur.

Untuk itu, sebagai masyarakat kabupaten Inhu dirinya berharap hal ini dapat menjadi perhatian pemerintah daerah maupun para wakil rakyat yang ada di Gedung DPRD Inhu.

“Tolong perhatikan kami bapak – bapak yang duduk di Legislatif maupun Eksekutif, bagaimanapun kami ini juga masyarakat Inhu,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga (BM) Dinas PU Inhu Nafriandi menyatakan bahwa untuk tahun 2017 ini tidak ada anggaran perbaikan jalan kulim Vlll tersebut.

“Kalau dibidang saya (BM) tidak ada masuk anggaran perbaikan jalan tersebut,” singkatnya. (Man)

  • Bagikan