Pemprov Riau Siapkan 3 RS Rujukan Untuk Penanganan Pasien Corona

  • Bagikan
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir

RIAUDETIL.COM,PEKANBARU –  Pemerintah Provinsi Riau menyiapkan 3 Rumah Sakit (RS) rujukan di 3 Kota/Kabupaten yang ada di Provinsi Riau untuk mengantisipasi apabila ada warga Riau terkena virus corona.

“Untuk kesiagaan virus corona, Pemprov Riau menyiapkan 3 RS rujukan di daerah Riau apabila melakukan penanganan pasien yang terjangkit virus corona,” ucap Mimi, Selasa (3/3/2020).

Mimi menyebutkan 3 RS tersebut yaitu RSUD Arifin Achmad di Pekanbaru, RSUD Puri Husada di Tembilahan dan RSUD Dumai.

Selain itu, ia menyatakan telah menginstruksikan kepada seluruh RSUD di Kabupaten/Kota se Provinsi Riau untuk menyiapkan ruangan khusus apabila ada pasien yang terjangkit virus tersebut.

“Gubernur Riau juga telah menginstruksikan beberapa RS swasta di Pekanbaru sebagai RS rujukan tambahan, ada RS Ibnu Sina, RS Eka Hospital, RS Awal Bros dan RS Santa Maria,” jelasnya.(bin)

  • Bagikan