Naik Lagi, Segini Selisih Harga Agya Baru dan Versi Lawas

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM – PT Toyota-Astra Motor(TAM) baru saja meluncurkan Toyota Agyaterbaru. Mobil ini mendapatkan pembaruan pada eksterior dan interiornya.

Dengan pembaruan luar-dalam itu, Toyota menaikkan harga Agya terbaru. Yang paling murah, kenaikannya mulai dari Rp 500 ribu dibanding harga Agya lawas.

“Harga Agya yang baru rangenya Rp 143 jutaan, tepatnya Rp 143.800.000 sampai Rp 169.290.000. Itu harga range. Untuk kenaikan harga sendiri dimulai dari hanya Rp 500 ribuan untuk tipe paling murah. Ini harga OTR (on the road) DKI (Jakarta),” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy saat peluncuran Agya yang ditayangkan di channel YouTube Toyota Indonesia, Kamis (19/3/2020).

Untuk tipe terendah, yakni Toyota Agya 1.0 G M/T naik Rp 500.000. Sebelumnya, Agya tipe itu dijual seharga Rp 143,3 juta, namun pada versi barunya naik menjadi Rp 143.800.000.

Sementara yang paling mahal, yaitu Toyota Agya 1.2 G A/T TRD naik hingga Rp 5.590.000. Sebelumnya, Agya tipe itu dibanderol Rp 163.700.000, sementara versi terbarunya Rp 169.290.000.

Memang, Agya tipe tertinggi mendapatkan beragam pembaruan terutama fiturnya yang lebih lengkap. Salah satunya adalah fitur Start/Stop Button untuk menyalakan dan mematikan mesin mobil tanpa anak kunci.

Berikut harga lengkap Toyota Agya terbaru:

– New Agya 1.0 G M/T: Rp 143.800.000

– New Agya 1.2 G M/T: Rp 148.100.000

– New Agya 1.2 G M/T TRD: Rp 153.445.000

– New Agya 1.0 G A/T: Rp 156.710.000

– New Agya 1.2 G A/T: Rp 161.640.000

– New Agya 1.2 G A/T TRD: Rp 169.290.000.

Sebagai perbandingan, di bawah ini harga Toyota Agya lawas:

– Toyota Agya 1.0 G M/T Rp 143.300.000

– Toyota Agya 1.2 G M/T Rp 146.400.000

– Toyota Agya 1.2 G M/T TRD Rp 150.600.000

– Toyota Agya 1.2 G A/T Rp 159.400.000

– Toyota Agya 1.2 G A/T TRD Rp 163.700.000.

Bicara pembaruan, perubahan eksterior terlihat dari New Front Bumper and Grille Design with Black Chrome Element, New Black Paint for Elegant Headlamp with LED Guide, New Sporty Alloy Wheel Design, New Retractable Side Mirror, New Impressive Design Rear Lamp, hingga New Side Body Moulding untuk varian 1.2 G.

Pada varian 1.2 TRD S, New Agya dilengkapi dengan New TRD S Front Spoiler, New TRD S Side Skirt, serta New TRD S Black Rear Spoiler yang menguatkan kesan sporty.

Selain itu, New Agya tampil dengan berbagai pilihan warna, di mana warna Silver Metallic dan Yellow mengalami refreshment, serta hadir dengan pilihan warna baru yaitu Orange Metallic.

Untuk interior, Agya memiliki Engine Start Stop Button dan New Touch Screen Head Unit pada varian 1.2 TRD S. Tidak hanya itu, interior New Agya varian 1.2 G dan 1.2 TRD S juga dilengkapi dengan New Center Cluster with Digital AC.

Sementara untuk varian 1.0 E dan 1.0 G, mendapatkan penyegaran fitur seperti New AC Knob Design dan New Audio 2DIN yang melengkapi penggunaan New Seat Cover, New Door Trim Design, dan New Combination Meter with Red Accent pada seluruh varian New Agya.***(detik.com)

  • Bagikan