Bhabinkamtibmas Desa Pekan Heran Bedah Rumah Warga Dalam Sehari

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,RENGAT-Bhabinkamtibmas Desa Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Bripka Arif Sanjaya melakukan bedah rumah seorang warga dalam sehari.

Adapun rumah yang dibedah tersebut adalah milik Norma (62), salah seorang warga Desa Pekan Heran, Kecamatan Rengat Barat yang hidup sebagai seorang janda.

Dirumah tersebut Norma hidup bersama seorang anaknya Fatimah (25) yang juga bersatus sebagai seorang janda, dimana Fatimah memiliki seorang anak yang berusia 7 tahun.

Norma yang akrab disapa Emak ini hidup bergantung dengan menjual kayu bakar yang diperoleh oleh anaknya Fatimah dari hutan-hutan terdekat.

Hal inilah yang meneyebabkan Norma dan anaknya tidak mampu memperbaiki rumah yang dijadikan sebagai tempat mereka berteduh, kondisi rumah ini sangat memprihatinkan dan sangat tidak layak huni.

“Jika turun hujan maka rumah yang mereka tempati akan digenangi air hujan, sehingga untuk beristirahatpun akan sulit,” kata warga disekitar rumah Norma tersebut.

Atas dasar hal tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Pekan Heran Bripka Arif Sanjaya mengambil kebijakan untuk melakukan pembedahan terhadap rumah tersebut.

Dengan dibantu warga sekitar Bripka Arif Sanjaya berhasil memperbaiki rumah Emak (Norma) dalam sehari, rumah yang semula tidak layak huni menjadi rumah yang sangat layak untuk ditempati.

Kepada wartawan minggu (8/4/2018) Arif Sanjaya mengatakan bahwa merubah rumah Emak tidaklah luput dari sumbangsih dan bantuan pemuda yang ikhlas memberi bantuan, hingga akhirnya rumah milik Emak ini dapat terbangun.

“Dibantu oleh pemuda serta warga sekitar yang sedikit memberikan rezekinya kepada Emak, maka rumah ini dapat terbangun sebagai rumah layak huni,” kata Bhabinkamtibmas yang kerap disapa dengan Bang Arif ini.

Masih menurut Arif, hingga saat ini bantuan masih saja tetap berdatangan kepada Emak, seperti halnya sembako hingga peralatan rumah tangga.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang rela memberikan sedikit rezekinya kepada Emak hingga akhirnya semua ini dapat terlaksana,” ucap Arif.

Sementara itu, Norma tidak kuat menahan haru, nenek ini menangis saat rumahnya direnovasi menjadi rumah yang sangat pantas untuk ditempati.

Dirinya mengaku sempat putus asa, namun berkat bantuan Arif Sanjaya (Bhabinkamtibmas Desa Pekan Heran) dirinya dapat menempati rumah yang layak.

“Saya sangat berterima kasih kepada Nak Arif, karena sekarang saya dapat tidur dengan nyenyak,” ucapnya terbata-bata.

Dikatakannya, dirinya sama sekali tidak pernah menyangka dapat membangun rumah seperti ini. Sebab untuk mencari makan saja dirinya sudah sangat kesulitan.

“Saya sungguh sangat berterima kasih kepada anak-anak sekalian yang rela memberikan sedikit rezekinya, semoga ini menjadi amal dan ibadah bagi anak sekalian,” ucapnya sembari meneteskan air mata. (Man)

  • Bagikan