Pengurus IMKR Pekanbaru Priode 2021 – 2023 Dilantik

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Pengurus Ikatan Mahasiswa Kecamatan Rengat (IMKR) Pekanbaru Priode 2021 – 2023 setelah mendapatkan kandidat Ketua Umum pada Musyawarah Besar IMKR Pekanbaru pada tanggal 31 Oktober 2021 kemarin, akhirnya telah melaksanakan acara pelantikan pada hari Sabtu (18/12/2021).

Pelantikan ini dilaksanakan di Gedung Sejuta Sungkai Rengat dan dilaksanakan secara langsung oleh Camat Rengat Sustiono S.Sos.

Hadir dalam kesempatan ini beberapa Ketua Umum dari setiap kecamatan yang dibawah naungan IKAMIHU, serta tamu undangan seperti Nawaitu Foundation (NF), Mapala OASIS STIE-I, Presiden Mahasiswa setiap kampus di Rengat, Forum Anak Rengat (Fankeren) dan adinda-adinda dari OSIS tingkat SMA/MA/SMK di Rengat.

Ketua pelaksana pelantikan Sazali Ritonga menyampaikan bahwa harapan kami semoga pengurus IMKR PEKANBARU periode 2021 – 2023 bisa memberikan perubahan pada pengkaderan dan dapat berkontribusi baik di kalangan mahasiswa maupun di tingkat pemerintahan khususnya di kota Rengat ini.

Sementara itu, Hendri Maizardi selaku ketua umum yang baru menyampaikan pada sambutannya menyampaikan terima kasihnya kepada rekan-rekan yang telah mempercayai dirinya sebagai Ketua Umum IMKR PEKANBARU periode 2021 – 2023.

“Semoga saya dapat mengemban amanah yang diberikan dengan sebaik-baiknya. Dan memberikan perubahan pada IMKR PEKANBARU dan pemerintah khususnya di Kota Rengat,” ungkapnya.

Camat Rengat Sustiono menyampaikan Ucapan apresiasi kepada panitia penyelenggara kegiatan pelantikan IMKR-Pekanbaru Periode 2021 – 2023.

Dijelaskannya, selaku penanggung jawab darinya mohon maaf karena awalnya acara ini dilakukan di Gedung Dang Purnama, namun karena sesuatu dan lain hal kegiatan ini dipindahkan ke Gedung Sejuta Sungkai.

“Saya ucapkan selamat kepada Bung Hendri berserta rekan-rekan yang membawa dan menahkodai Ikatan Mahasiswa Kecamatan Rengat (IMKR) Pekanbaru,” katanya.

Lebih lanjut disampaikannya, dirinya ingin adik-adik semua menujukkan kepada pemerintah dan petingi-petinggi yang di atas, bahwa kita bisa memberikan kontribusi yang terbaik dengan adanya Mahasiswa di Kota Rengat.

“Saya ingin ada aksi nyata pada masa jabatan adik-adik kepada pemerintah khususnya di Kota Rengat kita yang tercinta,” tutupnya. (man)

  • Bagikan