Dewan Pelalawan Tantang Dirut Definitif PD Tuah Sekata Masuk Top 20 BUMD Indonesia Beberapa Tahun Kedepan

  • Bagikan

Pelalawan, riaudetil.com – Terkait akan diumumkannya hasil seleksi Direktur Utama (Dirut) definitif Perusahaan Daerah (PD)  atau Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Tuah Sekata Kabupaten Pelalawan, anggota DPRD Pelalawan H. Abdullah,S.Pd politisi PKS yang ikut dalam tim seleksi berikan tantangan buat Dirut defitif.

” Beberapa tahun kedepan, BUMD Tuah Sekata harus bisa masuk 20 top BUMD se – Indonesia yang penilaiannya berdasar prestasi dan kinerja dibidang keuangan, pemasaran, layanan pelanggan, human capital dan manajemen kinerja.Orientasinya harus kesana, Kita tantang Dirut definitif nantinya, ” ujarH. Abdullah yang juga Wakil Ketua Komisi I DPRD Pelalawan ini.

Ditambahkannya, BUMD kedepan diharapkan bisa meningkatkan profesionalisme kinerja agar berdampak signifikan pada penghasilan daerah dan pembukaan lapangan kerja.

Inovasi inovasi potensi bisnis baru selain listrik yg perlu dikembangkan,dapat dibuat teknikal proposal nya,  berapa lama BEP ( Break Even Point) nya,  kemudian berapa potensi keuntungan bagi PAD daerah. Sumber pembiayaan bisa didiskusikan.

” Jangan lagi bercermin kebelakang mencari kesalahan dan kendala yang terjadi dimasa lalu. Harus punya orintasi dan tujuan yang jelas kedepannya Perlu keseriusan dalam menjalankan BUMD bukan malah sebaliknya malah memperkeruh dan perbanyak permasahan kedepan,” tegasnya.

Untuk diketahui,  pada Kamis (18/10/2018) lalu tim Pemkab Pelalawan menggelar seleksi wawancara 3 calon Dirut yakni H. Safri, Tengku Efrisyahputra dan Aswan bertempat di Kantor Bupati Pelalawan.Dari Pemkab Sekda Pelalawan H. Tengku Mukhlis, M. Si,Asisten II Atmonadi juga hadir sebagai pewawancara dari DPRD Pelalawan yang diwakili H. Abdullah, S. Pd,psikolog,akademisi 2 orang dan dari kejaksaan.(ZoelGomes)

  • Bagikan