Langit Mendung Iringi Peringatan Detik – Detik Proklamasi HUT RI Ke – 73 di Pelalawan

  • Bagikan

Pelalawan, riaudetil. com – Apel upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-73 Tingkat Kabupaten Pelalawan dilaksanakan di lapangan bola kaki Pangkalan Kerinci, Jum’at (17/8/2018) berlangsung khidmat meski sejak awal upacara dalam kondisi cuaca mendung.

Bertindak selaku inspektur upacara Bupati Pelalawan HM Harris. Ketua DPRD Pelalawan Nasarudin SH.MH didaulat membaca teks Proklamasi. Perwira Upacara Kompol. Dodi Zulkarnaen Hasibuan, SH ( Kabag Sunda Polres Pelalawan) Komandan upacara Iptu. Romi Irwansyah, SH. MH,Komandan Paskibraka Iptu.Roni Makasuci, ( Kasi Propam Polres Pelalawan) dan Koordinator AKP. Benhardi,SH ( Kasat Binmas Polres Pelalawan)

Peringatan detik-detik bersejarah yang ditandai dengan pembacaan teks Proklamasi oleh Pimpinan DPRD Pelalawan Nasarudin SH.MH berjalan hening dan penuh khidmat yang juga diikuti peserta upacara dari berbagai unsur kesatuan TNI, unsur Polres Pelalawan, Barisan Generasi Muda, KORPRI, OKP/ORMAS, Pramuka, pelajar SMA, SMP dan SD.Usai pembacaan teks proklamasi inilah hujan mulai mengguyur.

‎Secara keseluruhan upacara Peringatan HUT RI ke-73 di Kabupaten Pelalawan berlangsung lancar dan khidmat. Seluruh peserta upacara terlihat penuh perhatian dan fokus mengikuti rangkaian kegiatan upacara tak terkecuali warga masyarakat.Meski basah kuyup. ‎

Acara HUT Kemerdekaan RI ke-73 tahun 2018 Tingkat Kabupaten Pelalawan dilanjutkan dengan acara syukuran dan temu ramah dengan para veteran, tokoh masyarakat serta antar generasi yang dilaksanakan di Gedung Seminai Kompleks Kantor Bupati Pelalawan.

Tampak hadir dalam upacara, Pimpinan DPRD Pelalawan Nasarudin SH.MH,Wakil Bupati Pelalawan Drs.H.Zardewan,MM, Sekda H. Tengku Mukhlis, M. Si, Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan SIK,‎Dandim, Ketua PN Pelalawan, Kajari,anggota DPRD Pelalawan para pejabat, tokoh masyarakat, pemuda dan ratusan warga masyarakat Pangkalan kerinci.Dari pantauan riaudetil. com di lokasi upacara, tampak warga dan peserta upacara begitu khidmat mengikuti rangkaian acara hingga selesai. (ZoelGomes)

  • Bagikan