Ir.Effendi Sianipar Beri Bantuan Kepada Kelompok Tani

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,SIAK – Kepedulian anggota DPR RI Dapil Riau dari fraksi PDIP Ir. Effendi Sianipar terhadap para kelompok tani (Gapoktan) di Kabupaten Siak dibuktikannya dengan benar. Dimana belum lama ini, Ir. Effendi Sianipar memberikan Bantuan ALSINTAN ( Alat2 Mesin Pertanian ).

Bantuan aspirasi ini bertujuan untuk mendukung kinerja dan hasil pertanian masyarakat. Bantuan ini juga diberikan kepada UPJA Se Kab Siak untuk tahun 2017. Bantuan tersebut sebanyak 37 unit. Bantuan itu terdiri dari Tracktor Roda 4, trakktor Roda 2, mesin penanam dan mesin air.

Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut disaksikan oleh Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Siak Hendri Pangaribuan, Kabid PSP Dinas Pertanian Dan Holtikultura Kabupaten Siak Ir. Arisman.

“Ini merupakan bantuan ke 3 aspirasi masyarakat yang kita bantu. Yang mana sebelumnya pada tahun 2015 sebanyak 45 unit dan pada tahun 2016 sebanyak 79 unit. Semuanya merupakan untuk kepentingan yang dibagi ke Gapoktan, kelompok tani,” jelas Ir. Effendi Sianipar.

Masih menurut Ir. Effendi Sianipar lagi kedepannya, ia akan berusaha untuk memberikan bantuan AL Instan yang lain. “Ini merupakan bantuan yang kita anggarkan menggunakan anggaran APBN. Dan kita berharap kedepannya bantuan yang serupa akan kita lakukan,”imbuhnya.

Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan yang didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Hendri Pangaribuan kepada media ini beberapa waktu lalu mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut.

“Kita dari DPRD Kabupaten Siak dalam hal ini mengucapkan terima kasih atas bantuan aspirasi Ir. Effendi Sianipar ini untuk para petani yang telah dibantu. Semoga kedepannya bantuan ini akan berkesinambungan nantinya,”ujarnya.

Aspirasi anggota DPR RI Ir. Effendi Sianipar seperti perlu dicontoh untuk anggota DPR-RI yang memiliki Dapil Riau untuk berbuat seperti beliau.[H.Wijaya]

  • Bagikan