Apotik Negara Belilas Disatroni Maling

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,RENGAT – Apotik Negara yang berada di Belilas Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Siberida Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) pada kamis (11/5/2017) pukul 04.00 wib telah dimasuki maling, akibatnya uang pemilik Apotik sebesar 9 Juta Rupiah raib.

Kapolres Inhu AKBP Abas Basuni SIk melalui Baur Humas Brigadir Zulfahmi Hendra jum’at (12/5/2017) membenarkan adanya laporan tentang tindak pidana pencurian yang terjadi disebuah Apotik di Belilas Kecanatan Siberida.

“Telah terjadi pencurian dengan pemberatan di ruko Apotik Negara Belilas pada kamis (11/5/2017) sekitar pukul 04.00 wib kemarin,” katanya.

Kasus ini dilaporkan oleh AriI Setiaji (30) warga jalan Lintas Timur Belilas Kelurahan Pangkalan Kasai Kecamatan Seberida Kabupaten Inhu selaku pemilik apotik.

“Pada hari Kamis (11/5/2017) pukul 09.00 wib istri pelapor (korban) yang bernama Ayu Anita Sari hendak mengambil uang senilai 9 Juta Rupiah yang di simpan menggunakan kertas putih di dalam tas yang terletak di dalam lemari lantai dua ruko miliknya,” terangnya.

Ternyata uang tersebut sudah tidak ada lagi ditempat penyimpanannya, dan tas tersebut ditemukan sudah dalam keadaan terbuka,

“selanjutnya istri pelapor menanyakan kepada pelapor apakah pelapor ada mengambil uang senilai 9 juta rupiah yang di simpan di dalam lemari tersebut,” tambahnya.

Namun pelapor mengatakan kepada istrinya bahwa pelapor tidak ada mengambil uang tersebut, kemudian pelapor mengecek pintu kayu untuk menuju ke lantai atas dan ditemukan bahwa pintu kayu tersebut sudah dalam keadaan lepas dan penahan beserta engsel pintu tersebut juga sudah dalam keadaan lepas dari tempatnya,

“Atas kejadian tersebut pelapor mengalami kerugian sebesar 9 juta rupiah dan melapor ke Polsek Seberida untuk pengusutan lebih lanjut,” terangnya.

Polisi yang mendapat laporan langsung melakukan pengecekan TKP serta melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, saat ini pekaku masih dakam penyidikan Polsek Siberida,” pungkasnya. (Man)

  • Bagikan