Dinas Perpustakaan Kabupaten Inhu Gelar Lomba Mewarnai dan Bercerita Untuk Anak Usia Dini

  • Bagikan
RIAUDETIL.COM,RENGAT – Dalam rangka menumbuhkan budaya gemar membaca khususnya terhadap anak-anak usia dini Dinas Perpustakaan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar Lomba mewarnai Gambar dan Lomba Bercerita yang dimulai tanggal 12 s/d 13 April 2017.

Plt Kepala Dinas (Kadis) Perpustakaan Kabupaten Inhu Usep Sudrajat SE, MM melalui Kepala Bidang (Kabid) Perpustakaan Afrinaldi Eka Putra S.Sos yang didampingi oleh Kasi Pembinaan Perpustakaan Hj. Mustikawati jum’at (7/4/2017) membenarkan adanya perlombaan mewarnai gambar dan bercerita yang digelar oleh Dinas Perpustakaan Inhu.

“Lomba Mewarnai Gambar untuk anak Taman Kanak Kanak (TK), sedangkan lomba bercerita untuk anak Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidayah (MI),” jelasnya.

Lomba mewarnai gambar akan diikuti oleh 40 orang anak yang berasal dari 10 TK yang ada di Kecamatan Rengat, sedangkan Lomba Bercerita diikuti oleh 38 Peserta, dimana 28 peserta berasal dari SD Kecamatan Rengat 10 peserta berasal dari SD di 5 kecamatan yaitu Kecamatan Siberida, Pasir Penyu, Lirik, Rengat Barat dan Kuala Cenaku.

“Kegiatan in dilaksanakan di Dinas Perpustakaan Inhu Jalan Bupati Tulus Rengat,” terangnya.

Dijelaskannya bahwa kegiatan ini merupakan pengembangan Budaya Baca dan Pembinaan Perpustakaan sebagai bentuk kegiatan pemasyarakatan minat dan kebiasaan membaca untuk mendorong terwujudnya masyarakat pembelajaran.

“Pentingnya perpustakaan dan gemar membaca untuk menciptakan masyarakat yang maju, cerdas dan Inovatif,” jelasnya.

Untuk pemenang lomba akan disediakan hadiah berupa Juara l akan mendapat uang tunai 500 ribu rupiah, juara ll uang tunai 400 ribu rupiah, juara lll uang tunai 300 ribu rupiah dimana masing-masing juga akan mendapat piagam penghargaan dan piala, sedang untuk juara harapan akan mendapat uang tunai 200 ribu rupiah ditambah piagam penghargaan, tutupnya. (Man)

  • Bagikan