Tiga Minggu Jalan Disamping Box Culvert Desa Alim Tidak Bisa Dilewati

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Pembangunan apapun bentuknya adalah demi untuk kepentingan masyarakat ramai, namun bagaimana jika sebaliknya.

Akibat dari pembangunan box culvert masyarakat menderita dan bahkan mengakibatkan masyarakat celaka, kata Arbain, pengurus DPD PPKRI Satsus BN (Penerus Perintis Kemerdekaan Republik Indonesia Satuan Khusus Bela Negara) Provinsi Riau.

“Akibat dari pembangunan box culvert di Desa Alim, Kecamatan Batang Cenaku sudah 3 minggu jalan tersebut tidak bisa di lewati, Selasa (15/10/2019).

Dikatakan Arbain bahwa dirinya sudah sering mendapat laporan warga bahwa dalam beberapa pekan terakhir jalan sementara sebagai jalan pengganti tidak bisa dilewati.

“Bahkan anak sekolah sering jatuh di jalan tersebut, ujar Arbain kesal.

Sementara Kepala Desa (Kades) Alim Edi Purnama dengan enteng mengatakan bahwa box culvert tersebut belum selesai.

“Harus berapa lama lagi masyarakat menderita dan anak sekolah berjatuhan di jalan tersebut,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaiknnya, jika memang kades serius untuk membangun box culvert tersebut harusnya dipantau lah perkembangan nya, bukan dibiarkan begitu saja.

Sementara itu Kades Alim Edi Purnama melalui pesan WA nya mengatakan bahwa
Itu lobang jalan yang lama, nanti akan pindah ke jalan yang sedang dibangun box tersebut.

“Yang berlubang itu adalah jalan yang lama, silahkan saja lihat kesabaran,” singkatnya.

Ketika dikonfirmasi kapan box culvert tersebut akan dipungsikan, Edi Purnama tidak memberi jawaban. (Man)

  • Bagikan