Wakil Bupati Inhu Hadiri Malam Pengantar Tugas Komandan TNI AU

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) H. Khairizal M.Si hadiri malam pengantar tugas Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Roesmin Nurjadin Pekanbaru yang digelar di Balai Serindit Aula Gubernuran, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Jumat (15/1/2021) malam.

Acara yang digelar dengan penerapan protokol kesehatan itu dihadiri Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nasution dan istri beserta sejumlah unsur Forkopimda Riau termasuk Ketua DPRD Riau Yulisman, Danrem 031 Wirabima Ismed, serta BUMN dan BUMD di Riau.

Rangkaian acara dimulai dengan gelaran makan malam bersama. Wabup Khairizal tampak menempati tempat duduk di sisi sebelah kanan bersama beberapa pimpinan daerah Kabupaten Pelalawan, Meranti dan kabupaten lainnya.

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution menyampaikan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Marsma TNI Rony Irianto Moningka, ST. MM menjalankan tugas selama dua tahun enam bulan di Riau.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Riau saya menyampaikan terima kasih dan selamat menjalankan tugas di tempat yang baru,” tutur Wagub Edy Natar Nasution.

Menurut Wagubri, kurun waktu hampir tiga tahun adalah waktu yang cukup lama, hal ini mengisyaratkan bahwa bumi lancang kuning memberi kesan baik menerima Marsekal beserta keluarga.

Diketahui, Marsma TNI Rony Irianto Moningka, ST. MM akan menempati jabatan baru selaku Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Udara di Lembang Bandung Jawa Barat.

Sebagai pengganti beliau di Danlanud Roesmin Nurjadin yang baru adalah Marsekal Pertama TNI Andi Kustoro.

Seluruh rangkaian acara pengantar alih tugas malam itu diakhiri dengan penyerahan cendera mata mulai dari Wagubri dan unsur forkopimda serta para pimpinan daerah kabupaten/kota se Riau. (man)

  • Bagikan