PT.TGI dan Percasi Pelalawan Gelar Sunatan Massal, 100 Anak Yatim dan Tidak Mampu Antusias

  • Bagikan
Pelalawan,riaudetil.com – Sebanyak 100 anak – anak yatim dan juga dari keluarga tidak mampu mengikuti sunatan massal yang digelar PT.Transportasi Gas Indonesia (TGI) bekerjasama dengan Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Pelalawan, Senin (18/12/2023) yang berlangsung di salah satu ruko jalan Maharaja Indra Pangkalan Kerinci.
Ketua Percasi Pelalawan H.Syafrizal, SE yang juga Wakil Ketua I DPRD Pelalawan  mengapresiasi kegiatan PT.TGI berkolaborasi dengan Percasi Pelalawan menggelar sunatan massal untuk 100 anak – anak yatim dan juga berasal dari keluarga tidak mampu.
” Ini murni CSR dari PT.TGI kemudian bekerjasama dengan Percasi.Untuk pendataan anak – anak yang mengikuti sunat massal langsung dari Percasi di seputaran Kecamatan Pangkalan Kerinci.Satu orang anak dianggarkan Rp.500 ribu jadi 100 anak total Rp.50 juta.Satu anak itu sudah masuk anggaran makan pagi – siang biaya sunat dan obat – obatan. Alhamdulillah anak – anak yang mengikuti sunatan massal antusias,” paparnya
Ditambahkannya, kegiatan sunatan massal berlangsung 2 hari 18 hingga 19 Desember 2023.Untuk tim medis langsung dikoordinir dokter Biran dan dari PT.TGI bapak Indra dan bapak Roy.
” Kita berharap dengan kegiatan ini akan membantu masyarakat yang tidak mampu terutama juga anak – anak yatim.Kita sudah sepakati kegiatan ini pasca ujian sekolah jelang libur.Semoga kegiatan inj dapat berlanjut kedepannya,” tutup Syafrizal.(ZoelGomes)
  • Bagikan