Polres lnhu dan PT. TPP Gelar Simulasi Penanggulangan Karhutla menuju Inhu bebas Asap 2020

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Kepolisian Resort (Polres) lndragiri Hulu (lnhu) bersama dengan PT. Tunggal Perkasa Plantations (PT. TPP) melaksanakan kegiatan simulasi penanggulangan Karhutla (Kebakaran Hutan dan Lahan), Kamis (28/11/2019) di Desa Sukajadi Kecamatan Lirik.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.Ik, Manajemen ADM PT. TPP Januar Wahyudi, Para Kabag dan Kasat dijajaran Polres lnhu, Kapolsek Pasir Penyu Kompol Edi Yasman, SH, Danramil Pasir Penyu Kapten Inf. HB. Sitepu, Kapolsek Lirik AKP Ali Azar, S.Sos, Kepala BPBD Inhu A Widodo, Personil Gabungan Polres dan Polsek jajaran, Personil TNI, Tim KPBD, Personil Manggala Agni dan Karyawan dan Security PT. TPP.

Managemen ADM PT. TPP Januar Wahyudi dalam sambutannya menyampaikan bahwa perusahan (PT. TPP) akan mendukung secara penuh apabila terjadi Karhutla, baik di HGU maupun sekitar perusahaan, dan akan membentuk tim Pemadam untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya Karhutla.

“Mudah-mudahhan simulasi berjalan dengan baik sebagai sarana untuk memberikan pengetahuan dan gambaran dalam mengoperasikan peralatan dalam penanganan Karhutla,” harapnya.

Sementara itu Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.lk dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada PT. TPP atas kerjasamanya dalam kegiatan ini.”Kami mengucapkan terimakasih atas kesediaan PT.TPP menyiapkan tempat dan peralatan dalam kegiatan simulasi penanganan Karhutla ini,” katanya.

Dijelaskannya bahwa, BMKG memperkirakan tahun 2020 musim kemarau akan lebih panjang dari tahun 2019, oleh karena itu kita harus mempersiapkan diri untuk antisipasi dan menghadapi musim kemarau tahun 2020.

“Diharapkan semua instansi terkait termasuk perusahaan menyiapkan cara bertindak dalam menyikapi Karhutla,” ujarnya.

Dengan simulasi ini kita diharap mengerti akan apa yg akan dilakukan ketika terjadi Karhutla serta penanganannya (siapa berbuat apa) dan diharapkan tahun 2020 Kabupaten lnhu tidak terdapat titik api, pungkasnya.

Simulasi Penanggulangan Karhutla tersebut dilaksanakan penanganan Karhutla skala kecil, sedang dan besar oleh Team Gabungan KPBD, PT. TPP, TNI/POLRI dan Manggala Agni

Kegiatan berakhir sekira Pukul 11.00 WIB dilanjutkan dengan foto bersama dan Deklasrasi 2020 Inhu Bebas Asap, selama kegiatan berlangsung situasi berjalan aman dan kondusif. (Man)

  • Bagikan