Budi Artiful Resmi Menjadi Pendaftar Ke – 9 Balon Pilkada Pelalawan di PKS Dalam Penjaringan Tahap II 

  • Bagikan
Pelalawan,riaudetil.com – Pada hari pertama penjaringan susulan atau tahap ke – dua Bakal Calon (Balon)  Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan periode 2021 – 2026 yang digelar DPD PKS Pelalawan,Budi Artiful, SE. M.IP anak tertua dari Bupati Pelalawan H. M. Harris resmi mendaftar sebagai Balon, Jum’at (8/11/2019) di markaz dakwah PKS jalan cinta damai Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan Propinsi Riau.
Budi Artiful,SE.M.IP beserta rombongan tim pendukung tiba di markaz dakwah DPD PKS sekira pukul 09.45 wib.Menggunakan kemeja warna putih dan berkopiah hitam, Budi Artiful disambut langsung Sukaeni, SP Ketua DPD PKS Pelalawan dan H. Abdullah,S.Pd politisi PKS anggota DPRD Pelalawan yang juga Wakil Ketua Komisi I.
Sukaeni,SP Ketua DPD PKS dalam sambutannya menyampaikan bahwa kembali dibukanya penjaringan balon Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan periode 2021 – 2026 dikarenakan merupakan instruksi dari DPW PKS.
” Ya Kita buka kembali penjaringan balon selama 3 hari kedepan mulai tanggal 8 hingga 10 november 2019 mendatang.DPW PKS menilai dibukanya kembali penjaringan oleh DPD PKS guna mengakomodir bibit – bibit pemimpin di Kabupaten Pelalawan demi kemaslahatan dan memang dari DPD PKS di Kabupaten/Kota di Riau,DPD PKS Pelalawan paling singkat penjaringan tahap pertama yang digelar pada 1 hingga 7 Oktober 2019 lalu hanya waktu sepekan,sementara ditempat lain palibg lama dua pekan dan ada yang 10 hari, ” ujarnya.
Sementara itu, Budi Artiful dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih telah disambut dengan suka cita oleh DPD PKS.
” Terima kasih atas sambutannya, Saya berharap PKS menjadi mitra Kita dalam menghadapi Pilkada Kabupaten Pelalawan 2018 mendatang dengan ibtegritas yang tinggi untuk membangun Kabupaten Pelalawan yang lebih baik. Sepak terjang partai  PKS sangatlah jelas ditengah – tengah masyarakat. Semoga Saya diberi kesempatan menjadi balon yang didukung oleh PKS di Pilkada Pelalawan, ” tukasnya.
Selanjutnya, Budi Artiful menyerahkan formulir pendaftaran kepada Sukaeni,SP Ketua DPD PKS Pelalawan.Namun H. Abdullah,S.Pd juga tampak bersua poto bersama Budi Artiful sambil memegang formulir pendaftaran yang disambut riuh para pendukung.
Untuk diketahui, Budi Artiful,SE.M.IP merupakan balon ke – 9 yang mendaftar ke DPD PKS setelah 8 nama yang terjaring dalam pendaftaran tahap pertama yakni ; Adi Sukemi,ST.,MM,Apul Sihombing, SH.,MH,Nasarudin, SH,MH, H.Abdullah, S.Pd,H. Husni Thamrin, SH,Tengku zulmizan Assegaf, SE, MSi.Ak.CA,H. ZUKRI Misran  dan Tengku Kespandiar, ST.,MM.(ZoelGomes)
  • Bagikan