Bupati Harris : ” Daerah Berdaya Saing,Daerah Yang Kontinue Berinovasi ” 

  • Bagikan
Pelalawan,riaudetil.com – Bupati Pelalawan H. M. Harris menekankan  Penguatan inovasi di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menciptakan berbagai inovasi baru guna menunjang program strategis Pemkab menuju Pelalawan EMAS.
” Saat ini Kabupaten  Pelalawan tengah  berupaya  untuk  menata  pembangunan  dari berbagai  sektor termasuk  diantara  pembangunan  dibidang kepariwisataan.  Berbagai  potensi  pariwisata yang  dimiliki  diharapkan  akan  dapat  menjadikan  daerah ini  salah  satu  alternatif  destinasi dan  daya  tarik  untuk berinvestasi,” papar Bupati Harris dalam sambutannya saat membuka Paripurna Sitem Inovasi Daerah (SIDa)
yang mengambi tema “Inovasi  Untuk  Penguatan Klaster  Industri  Pariwisata ” ditaja Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) yang berlangsung di aula lantai II Kantor Bappeda Kabupaten Pelalawan.
Ditambahkannya, penguatan  SIDa merupakan  salah  satu  pendekatan  pembangunan daerah yang dilakukan secara  holistik  dan komprehensif  melalui  cara sistematis dengan memanfaatkan  secara  optimal  inovasi  yang  ada. Penguatan  SIDa  mulai  dicanangkan  secara  formal  oleh pemerintah  melalui  Peraturan  Bersama  Menteri  Negara Riset  dan  Teknologi  Republik  Indonesia  dan  Menteri Dalam  Negeri  Republik  Indonesia dan Nomor  36  Tahun  2012.
” Perlu diingat, berbagai  kajian  teoritis maupun  empiris  menunjukkan  daerah  yang  berdaya saing  adalah  daerah  yang  terus inovasi,  selain menerus  melakukan pemanfaatan  ilmu  pengetahuan, teknologi  dan  inovasi  iptekin.  Upaya  ke  arah tersebut sudah  dimulai  antara  lain  dengan  melakukan  revisi dokumen  RPJMD 2016-2021 yang  secara mencantumkan  penguatan  sistem  inovasi eksplisit terutama pada  poin  tiga misi  Kabupaten  Pelalawan, yakni meningkatkan  penguatan  sistem  inovasi  untuk nendukung  perekonomian  daerah  yang  kuat  dan berdaya saing  tinggi,” ujarnya.
Dikatakannya, Pemkab Pelaalwab berkomitmen tinggi untuk mengembangkan  inovasi  daerah yang diharapkan dapat  memacu  setiap  perangkat  daerah  untuk melakukan perbaikan-perbaikan dalam rangka menunjang pembangunan sesuai  dengan  kebutuhan daerah.
Sementara itu, Kepala Badan Peneletian dan Pengembangan (Balitbang) Kabupaten Pelalawan Ir Arizal menyampaikan bahwa penguatan dan pengembangan sistem inovasi merupakan salah satu pendekatan yang digunakan untuk mempercepat dan meningkatkan kualitas prncapaian target-target pembangunan khususnya di Kabupaten Pelalawan.
           ” Tujuan pelaksanaan paripurna II koordinasi sistem inovasi daerah  ini untuk mengkoordinasikan seluruh hasil anggota tim koordinasi dan kelompok kerja penguatan SIDa di Kabupaten Pelalawan  dengan seluruh stakeholders dalam mendukung penguatan sistem inovasi di Kabupaten Pelalawan. Dimana ending akhir dari pembangunan Kabupaten Pelalawan tentunya menciptakan kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan dan berkelanjutan. Untuk mencapai daya saing yang tinggi, diperlukan upaya-upaya pembaharuan baik dalam cara berpikir maupun  dalam bekerja serta adanya sinergi pengembangan produk sesuai dengan potensi dan kebutuhan daerah,” tutupnya.(ZoelGomes)
  • Bagikan