Kantor DPRD Pelalawan Mendadak Riuh Didatangi Ratusan Siswa SDN 009 Kuala Terusan Pangkalan Kerinci

  • Bagikan
Pelalawan, riaudetil.com – Mendadak gedung kantor DPRD Pelalawan penuh sesak tepatnya dilantai dasar lobbi depan pintu utama kantor DPRD Pelalawan dengan kedatangan ratusan siswa/i SDN 009 Plus Kuala Terusan Pangkalan Kerinci,Rabu (10/7/2019) sekira pukul 11.30 wib.
Ketua DPRD Pelalawan Nasarudin, SH. M. H,Ketua Fraksi Golkar Baharudin, SH, Kabag Persidangan Tengku Junaidi, M. AP dan sejumlah pegawai dan staf kantor DPRD Pelalawan langsung menerima rombongan siswa dan guru yang langsung dipimpin Kepala Sekolah SDN 009 Plus Kuala Terusan Pangkalan Kerinci Elfidawati, M. Pd.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Elfidawati, M. Pd menyampaikan bahwa kedatangan siswa ke kantor DPRD Pelalawan merupakan rangkaian kegiatan Masa pengenalan Lingkungan sekolah (MPLS) dan sekitarnya.
” Pagi dimulai dengan mengunjungi Pustaka daerah yang berada di lintas timur dan dilanjutkan ke kantor DPRD Pelalawan dan diteruskan ke bank sampah. Alhamdulillah kegiatan Kami mendapat respon positif dan diterima dengan baik. Selain menambah wawasan siswa juga kunjungan ini dapat membentuk karakter siswa sejak dini, ” paparnya.
Sementara Ketua DPRD Pelalawan menyapa siswa dan melakukan dialog serta tanya jawab,selanjutnya Ketua DPRD Pelalawan mengajak siswa menuju ruangvrapat utama paripurna dilantai dua.Suara siswa yang gembira berada di Kantor DPRD Pelalawan membuat riuh suasana. (ZoelGomes)
  • Bagikan