LPSDK Parpol di Pelalawan, Golkar Paling Besar dan 4 Partai Nihil 

  • Bagikan

Pelalawan, riaudetil.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pelalawan resmi mengumumkan Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye  (LPSDK), Kamis (3/1/2019) kemaren.

Dari 15 belas Partai Politik (Parpol) yang memiliki Calon Legislatif (Caleg) bertarung memperebutkan 35 kursi DPRD,Partai Golkar LPDSK paling besar dan terkecil Perindo. Sementara 4 partai yakni Gerindra, PDIP, Nasdem dan PSI nihil.

Jumlah LPSDK Golkar sebesar Rp. 324.000.000,-.Disusul PAN Rp. 208.500.000,-,PPP Rp. 160.146.300,-,PKB Rp. 153.235.000,-,Demokrat Rp. 83.890.000,-,Hanura Rp. 44.500.000,-,PKS Rp. 16.700.000,-,PBB Rp. 9.155.000,-,Berkarya Rp. 6.600.000,-,Garuda Rp. 750.000,-,Perindo Rp. 700.000,-.

Asmadi Ketua KPU Pelalawan kepada riaudetil.com,Jum’at (4/1/2019) menyampaikan bahwa seluruh parpol di Pelalawan telah menyampaikan Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK).

” Pengumuman LPSDK parpol di Pelalawan sudah diumumkan kepada masyarakat luas. Intinya bila ditemukan kejanggalan dalam laporan ini dapat dilaporkan ke Bawaslu Pelalawan,” ujarnya.  (ZoelGomes)

  • Bagikan