Operasi Pekat Jelang Ramadhan di Ibukota Pangkalan Kerinci, 9 Wanita 1 Pria dan Beberapa Liter Tuak Diamankan 

  • Bagikan

Pelalawan, riaudetil.com – Satpol PP dan Damkar Pelalawan bersama kepolisian serta Camat Pangkalan Kerinci pada Jum’at (3/5/2019) malam menggelar Operasi Penyakit Masyarakat Ketentraman dan Ketertiban Umum (Pekat Trantibum) menjelang bulan suci ramadhan di Ibukota Pangkalan Kerinci.

Kasatpol PP dan Damkar H. Abu Bakar, FE.S.Sos.M. AP  langsung memimpin operasi melalui Kabid ops trantibum Sofyan, SH. MH didampingi kasi penertiban Zoelherman, S.Sos.Menurutnya, operasi ini adalah bentuk tindak lanjut instruksi dari gubernur, himbauan Bupati Pelalawan, Himbauan Camat Panfkalan Kerinci dan himbauan dari Satpol PP & damkar dalam rangka menjelang menghadapi puasa Ramadhan agar kota Pangkalan Kerinci tetap aman, tertib dan kondusif.
Sejumlah  titik lokasi diantaranya warung remang – remang di KM 2, panti pijat berkedok warung kopi, wisma sarinah, panti pijat diterminal lama, kost dilintas timur, wisma pelita, panti pijat simpang kualo ujung, tenda biru jalan lingkar, tanjung raya menjadi sasaran operasi petugas.
Alhasil,9 wanita dan 1 pria diamankan ke Mako Satpol PP dan Damkar dan beberapa liter minuman  jenis tuak.
Wanita yang diamankan tersebut diproses sesuai ketentuan perundang-undangan yg berlaku diserahkan ke penyidik PPNS Satpol PP untuk diminta keterangannya dan berjanji tidak mengulangi perbuatannya kembali.(ZoelGomes)

  • Bagikan