Kunker, Tiga Perwira Polda Riau Pastikan Kesiapan Polres dan KPU Rohul

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, ROHUL -Tiga perwira Polda Riau, lakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Selasa (8/1/2018), untuk memastikan kesiapan personel Polri dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam menghadapi Pemilu 2019.

Ketiga perwira Polda Riau yang gelar kunker ke Kabupaten Rohul yakni, Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Agus Sutrisno SIK, Kabid Kum Polda Riau Kombes Pol Pitoyo Agung Yuwono SIK, M.Hum juga mantan Kapolres Rohul, dan Advokat Madya 2 Bidkum Polda Riau AKBP Agus Setiawan A, SE, SH, MH.

Ketika melakukan kunjungannya ke Kantor KPU dan gudang logistik, ketiga perwira Polda Riau didampingi Kapolres Rohul AKBP M. Hasyim Risahondua SIK, M.Si, Wakapolres Rohul Kompol Willy Kartamanah AKS, S.Ip, M.Si, Kabag Ops Polres Rohul Kabag Ops A. Chalik, serta para Kabag dan Kasat, dan Paur Humas Polres Rohul Ipda Nanang Pujiono.

Dalam peninjauan ke gudang logistik KPU Rohul, Kombes Pol ‎Agus Sutrisno mengatakan kunjungan sebagai perpanjangan tangan Kapolda Riau. Ia bersama dua perwira lain sebagai Pamatwil khusus Polres Rohul, memastikan kesiapan Polres Rohul dan KPU Rohul menghadapi Pemilu yang akan digelar 17 April 2019 mendatang.

“Baik dari kesiapan pengamanan, kesiapan data‎, apakah ada kekurangan atau yang lainnya, sehingga kami atau Kapolda bisa tahu apa yang bisa dilakukan supaya Pemilu 2019 berjalan semestinya, berjalan aman dan lancar sesuai dengan harapan semua,” jelas Kombes Pol Agus Sutrisno.

Kemudian, terkait tentang kesiapan Polres Rohul dan KPU Rohul, Kabid Propam Polda Riau menerangkan setelah meninjau ke Kantor KPU dan gudang logistik, baik polisi dan KPU sudah siap menghadapi Pemilu 2019.

Diakui Kombes Pol Agus, bahwa Pemilu merupakan tugas yang mulia dan cukup berat. Sehingga diperlukan sinergitas‎ dan kebersamaan dalam melaksanakan tugas, dan kekompakan harus betul-betul dijaga.

“Karena, apapun masalahnya, juga seberat apapun masalahnya kalau kita bekerja bersama-sama saya rasa tidak jadi berat,” ujarnya.

Kemudian, terkait tingkat kerawanan di Riau, Kombes Pol Agus mengaku tidak terlalu berat, namun kondisi geografis seperti perbukitan, dan harus menyebrang laut atau sungai, serta cuaca bisa menjadi kendala petugas, terutama dalam pendistribusian logistik Pemilu.

“Walaupun demikian kita berharap pelaksanaan Pemilu 2019 berjalan aman dan lancar,” harap Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Agus Sutrisno.

Sedangkan menurut Elfendi, Komisioner KPU Rohul mengatakan, bahwa logistik Pemilu sejauh ini belum ada kendala. KPU Rohul sendiri telah menerima sejumlah logistik, seperti kotak suara, bilik pemungutan suara, tinta, dan logistik lainnya.

“Tetapi kemarin, ada sekitar 200 buah amplop yang‎ rusak, sudah diganti dan sudah dimintakan penggantinya‎, dan sisanya sudah ada di gudang dan disemprot anti jamur juga,” jelas Elfendri.

Sebutnya lagi, untuk kebutuhan kotak suara juga mencukupi yakni sebanyak 7.697 buah yang diterima dalam kondisi baik, 3.030 botol tinta, 158.221 segel, 6.096 buah bilik pemungutan suara, dan logistik lainnya.

Ditanya kesiapan KPU menghadapi Pemilu yang jatuh pada 17 April 2019,‎ Elfendri mengaku KPU Rohul dan Polres Rohul terus koordinasi baik, dalam menghadapi pesta demokrasi tahun ini.”***(Mad).

  • Bagikan