Ustad Muhammad Syauqi.MZ Disambut Jemaah Dengan Shalawat Nabi di Masjid Ar-Rahman Sialang Jaya

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,ROHUL  – Masyarakat Desa Sialang Jaya kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), kedatangan tamu dari Jakarta, Ustad KH.Muhammad Syauqi. MZ.

Ustad KH.Muhammad Syauqi MZ, merupakan putra Almarhum ustad Sejuta Umat KH.H.Zainuddin.MZ, dengan memberikan pencerahan di Masjid Ar Rahman Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah.

Kehadiran ustadz KH.Muhamad Syauqi ke Desa Sialang Jaya jadi suatu luar biasa bagi masyarakat, Karena baru pertama kalinya warga mendapat tamu  anak Almarhum Ustadz Zainuddin.MZ bergelar ustad sejuta umat.

Setibanya di Masjid Ar Rahman, Rabu (25/11/2020) sekitar pukul 19.30 WIB,  Ustadz M Syauqi MZ disambut Shalawat Nabi dan masyarakat berduyun duyun menyambut kehadiran putra KH Zaududdin MZ

Kegiatan dihadiri Kades Yuherman Daulay ,tokoh masyarakat H.Alimuddin Daulay, Imam masjid Ar Rahman Amrul Ustadz Rajab Nur Rahman Pimpinan pondok pasantren Ustadz Jamhur Pohan, Ketua pembagunan Masjid Ar Rahman Syafriadi Alfa, serta masyarakat dua Desa sialang Jaya juga Desa Rambah Tengah Barat.

Ketua panitia Amrul berterimakasih kepada rombongan Ustadz KH.M Syauqi dan masyarakat, tanpa dukungan kegiatan ini tidak bisa terlaksana dan sukses.

“Semoga kegiatan ini menjadi suatu sangat berharga, dan bisa meningkatkan keimanan masyarakat serta kita dapat selalu menndekatkan diri kita kepada Allah SWT,” kata Amrul.

Kepala Desa Sialang Jaya Yuherman Daulay, berterimakasih ke panitia dan masyarakat yang bersusah payah, sudah menghadirkan ustad terkenal ke desa Sialang Jaya.

Kedatangan Ustadz,KH .M.Syauqi dan rombongan semoga bermanfaat, dan dapat keberkahan bagi msyarakat. Kegiatan yang menghadirkan banyak orang, Pemdes Sialang Jaya tetap  menganjurkan tetap menjalankan Prokes COVID 19.

Kedatangan Ustad KH.Muhammad Syauqi safari dan majlis, diselenggarakan Yayasan Peduli Berbagi Wakaf Al Quran. Tujuan memperingati Maulid Nabi Muhammad Swl untuk mengajak ummad  muslim berinfaq Al quran dan berzadaqoh.

“Berharap agar Al quran membumi di Tanah air yang kita cintai, khususnya di Desa Sialang Jaya,” sebut Ustad Muhammad Syauqi.”***(Hsb).

  • Bagikan