Samakan Persepsi, Forkopimda dan Berbagai Elemen Masyarakat Gelar Rapat Bersama

  • Bagikan

 

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Bertempat di Gedung Dang Purnama, Kecamatan Rengat, Kabupaten lndragiri Hulu (lnhu) hari ini Kamis (2/4/2020) digelar rapat bersama guna menyatukan persepsi terkait Virus Corona (Covid-19).
Rapat ini diikuti oleh Segenap Forkopimda Kabupaten lnhu yang terdiri dariBupati lnhu H. Yopi Arianto SE, Ketua Pengadilan Negeri (PN) Rengat Darma lndo Damanik SH, M.Kn, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) lnhu Hayin Suhikto SH, MH, Wakil Ketua DPRD lnhu H. Suwardi Ritonga SE, Kapolres lnhu AKBP Efrizal S.lk, Dandim 0302 lnhu Letkol Arah Hendra Roza S.lp, Sekda Inhu H. Ir Hendrizal M.Si.
Selain itu juga hadir para pimpinan Organisasi Kepemudaan, Organisasi Keagamaan, Organisasi Kemasyarakatan, LAMR dan LMP (Laskar Merah Putih) Kabupaten lnhu serta para pengurus organisasi lainnya serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Wakil Ketua Il DPRD lnhu H. Suwardi Ritonga SE mengatakan bahwa rapat ini sangat penting guna menyatukan persepsi dalam hal mengantisipasi penyebaran virus corona (covid-19) di Kabupaten lnhu.
“Kita sepakat bahwa virus corona (covid-19) adalah virus yang sangat mematikan dan harus di hentikan penyebarannya,” terang kader Partai Gerindra ini di Pematang Reba.
Untuk itu kita menghimbau kepada masyarakat dengan kesadarannya untuk mematuhi himbauan pemerintah sesuai dengan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.
“Masyarakat diminta untuk tidak berkumpul dalam jumlah besar, hal ini guna memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19),” harapnya.
Selanjutnya kepada pelaku usaha ataupun perusahaan yang beroperasi di lnhu diharapkan untuk mendukung dan berkontribusi terhadap penangan virus mematikan ini.
“Kontribusi yang kita harapkan mulai dari mematuhi himbauan pemerintah sampai kepada bantuannya dalam penyediaan peralatan dalam mengantisipasi virus corona, baik kepada masyarakat ataupun fasilitas kesehatan,” ujarnya.
Kepada pelaku usaha juga kita harapkan untuk menyediakan alat pencuci tangan, hal ini perlu dilakukan guna mengantisipasi penyebaran virus corona, pungkasnya. (man)

  • Bagikan