Tak Menyangka Didatangi Tim Jumat Barokah, Ibu Buruh Cuci ini Sangat Terharu.

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, PEKANBARU – Polresta Pekanbaru memiliki salah satu inovasi Program Polisi Peduli Masyarakat yang dinamakan Program Jumat Barokah ini sangat dirasakan manfaatnya bagi seluruh elemen masyarakat yang ada di Kota Pekanbaru.

Kali ini Tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru yang tergabung dalam beberapa organisasi dan elemen masyarakat seperti IDI Cabang Pekanbaru, PDGI Cab. Pekanbaru, Ketua LBP2AR, Perempuan LIRA dan lainnya kembali menyambangi kediaman seorang janda ibu Barniati warga Jalan Bahana No. 7 RT/RW 04/05 Kel. Tangkerang Tengah Kec. Marpoyan Damai yang sehari harinya bekerja mencuci gosok di 3 rumah dengan penghasilan 700 Ribu perbulan. Jum’at (27/4/2018).

Kapolresta KBP. Susanto SIK, SH, MH yang diwakilkan Wakapolresta AKBP. Edy Sumardi S.IK dalam perbincangan kepada ibu Burniati dan warga yang hadir tampak begitu hangat dan penuh canda tawa, Wakapolresta Pekanbaru menyampaikan ucapan terima kasih atas penyambutan masyarakat Kelurahan Tangkerang Tengah.

Selain itu, kata AKBP Edy, kehadiran Tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru ditengah-tengah masyarakat ini semata-mata hanya memberikan rasa kepedulian kepada masyarakat.

“Semoga Program Jumat Barokah Polresta Pekanbaru dapat membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu serta Polri bisa lebih mendekatkan diri kepada masyarakat sebagai sosok pelayan dan pengayom masyarakat.” Tutur Wakapolresta AKBP. Edy Sumardi.

Sambung AKBP Edy, masyarakat adalah sahabat polisi. Dan polisi itu juga sahabat bagi masyarakat.

“Semoga Program. Sosial mulia ini, juga dapat membantu Program Pemerintah, serta meningkatkan Publik Trust.” Ungkap mantan Kapolres Kampar tersebut.

Tak hanya membantu dengan sembako tim Jumat Barokah yang sekarang telah menggandeng organisasi dari IDI (Ikatan Dokter Indonesia) cabang Pekanbaru melakukan pengecekan kesehatan gratis.

“Selain memberi bantuan sembako dan dana, juga tim kita dari IDI memberikan bantuan dengan melakukan pengecekan kesehatan gratis, seperti cek tensi, cek darah dan lainnya.”Jelas Wakapolresta Pekanbaru ini.

Sementara itu ketua RT dalam sambutannya mengucapkan begitu berterimakasih atas kedatangan bapak Wakapolresta beserta tim Jumat barokah.

“Dengan acara ini lah kami berbangga hati bapak bisa datang di warga kami dengan keadaan begini, yang bagaimana pun pak amalan mulia itu adalah berbagi, juga kebersamaan ini yang kami banggakan. Jadi sekali lagi kami warga RT/RW 04/05 mengucapkan sangat berterimakasih yang sebesar besarnya atas kebijakan kesempatan, dan pengorbanan bapak kepada warga kami, semoga bapak selalu diberkahi.” Ucapnya yang disambut warga yang hadir dengan mengucapkan amin.

Ditempat yang sama seorang buruh cuci ibu Barniati yang tidak menyangka bakal dikunjungi oleh Tim Program Jum’at Barokah mengatakan begitu sangat berterima kasih atas kunjungan Tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru ke kediamannya.

“Saya tidak menyangka bakal dikunjungi tim Jumat Barokah Polresta Pekanbaru, saya sangat berterima kasih buat bantuannya pak. Serta tim Jumat Barokah yang telah mau datang kerumah saya.” Ungkapnya dengan mata yang tampak berkaca kaca.

Lanjutnya,”Saya doakan semoga bapak Wakapolresta beserta tim nya, selalu diberkahi dan di mudahkan urusannya dalam segala hal.” Ucap Ibu Barniati yang seorang janda tersebut sembari mengucapkan amin. (*)

  • Bagikan