Capai Target 5 Besar, Kabupaten Pelalawan Peringkat 4 MTQ Ke – 38 Tingkat Propinsi Riau 2019 

  • Bagikan

Kampar, riaudetil.com – Target  tembus 5 besar Pemerintah Kabupaten Pelalawan kepada para kafilah di Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke – 38 Tingkat Propinsi Riau tahun 2019 di Kota Bangkinang Kabupaten Kampar tercapai.Pelalawan naik 2 tingkat dibandingkan tahun 2018 lalu di posisi ke – 6.

Hanya saja, untuk posisi ke 4,selai Kabupaten Pelalawan juga Kabupaten Siak dengan poin sama 41.Namun untuk juara 1 lebih banyak diraih Kabupaten Pelalawan dengan 5 golongan, juara 2 diraih 3 golongan dan juara 7 dengan 7 golongan. Sementara Siak,juara 1 dengan 2 golongan, juara 2 dengan 8 golongan dan juara 3 dengan 7 golongan. Keduanya sama mengumpulkan 41 poin.

Juara umuk diraih Kabupaten Kampar selaku tuan rumah dengan total 91 poin. Juara 2 dirah Bengkalis dengan 74 poin dan juara 3 diraih Kabupaten Rokan Hilir dengan raihan 47 poin. Posisi 4 Kabupaten Pelalawan dan Siak yang sama meraih 41 poin. Dilanjutkan dengan Kabupaten/Kota sesuai keputusan Dewan Hakim yang dibacakan saat penutupan MTQ di lapangan Merdeka Kota Bangkinang Kabupaten Kampar Propinsi Riau,Sabtu (30/11/2019) malam.

H. Tengku Mukhlis, M. Si  Sekda Kabupaten Pelalawan yang juga Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ)  melalui Akmamul Hadi Kabag Kesra Setdakab Pelalawan selaku official kepada riaudetil.com,menyampaikan bahwa 57 kafilah Pelalawan telah memberikan prestasi yang terbaik dengan menduduki posisi ke – 4 pada MTQ tahun 2019 ini.

” Alhamdulillah Kita memperbaiki posisi dari tahun lalu 2018 di posisi ke – 6 dan tahun ini meraih posisi ke 4 bersama Kabupaten Siak. Harapannya tentu kedepannya akan lebih baik lagi dan bisa tembus ke – 3 besar,” tukasnya.  (ZoelGomes)

  • Bagikan