Jelang Hari Raya Idul Adha 1439 H, PT MUL Berikan 2 Ekor Sapi Kurban

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM, KANDIS – Kepedulian PT Mutiara Unggul Lestari (PT MUL) kepada masyarakat sekitar, terpampang nyata menjelang lebaran Idul Adha 1439 H. PT MUL memberikan 2 Ekor hewan sapi kurban kepada masyarakat Kelurahan Simpang Belutu dan masyarakat Kelurahan Telaga Sam Sam yang diserahkan pada Selasa, (21 /8/2018).

PT MUL melalui Manager Office, Risdiansyah Putra mengatakan, penyerahan 2 ekor hewan sapi kurban ini merupakan CSR Perusahaan PT MUL dalam rangka merayakan hari raya Idul Adha 1439 H, dan bantuan seperti hari ini terus berjalan.

“Menjelang hari raya Idul Adha, Perusahaan PT MUL selalu memberikan hewan kurban kepada masyarakat Kelurahan Telaga Sam Sam dan masyarakat Kelurahan Simpang Belutu, semoga 2 ekor hewan sapi kurban yang telah diserahkan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memupuk jalinan ikatan silaturahmi yang baik antara perusahaan dengan masyarakat Kelurahan Telaga Sam Sam dan Kelurahan Simpang Belutu pada hari raya Idul Adha 1439 H nantinya,” doanya.

Ketua RW 08 Kelurahan Telaga Sam-Sam, Sudirman mengaku sudah banyak bantuan yang telah diberikan PT MUL kepada masyarakat Telaga Sam Sam dan masyarakat Kelurahan Simpang Belutu, baik dari segi pendidikan, paket sembako serta sumbangan untuk fakir miskin.

“Dan pada hari ini PT MUL kembali memberikan bantuan 2 ekor hewan sapi kurban bagi masyarakat yang nantinya akan merayakan hari raya Idul Adha 1439 H, sebagai RW tentunya tidak banyak hal yang dapat saya sampaikan selain kata terima kasih kepada Perusahaan PT MUL yang telah banyak membantu masyarakat Kelurahan Telaga Sam Sam dan masyarakat Kelurahan Simpang Belutu, kiranya masyarakat dapat menerima dan bersyukur atas bantuan yang telah diberikan,” pesannya.

  • Bagikan