Kapolresta Pekanbaru Hadiri Upacara HUT Korpri

  • Bagikan

RIAUDETIL.COM,PEKANBARU – Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH yang diwakili Wakapolresta, menghadiri upacara memperingati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Ke 46 di halaman kantor Walikota Kota Pekanbaru, Rabu Pagi (29/11/2017).

Upacara dipimpin lansung oleh Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, yang diikuti oleh Forum Kepemimpinan Daerah (Forkopimda), Pejabat dan ASN di lingkungan Kota Pekanbaru.”Saya ucapkan terimakasih serta apresiasinya kepada seluruh ASN yang sudah bekerja dan mengabdi untuk negara,”terang Ayat Cahyadi setelah membacakan pesan dari Presiden RI Joko Widodo

Lebih lanjut Ayat Cahyadi menyampaikan dalam rangka HUT Korpri akan ada dilaksanakan penyerahan tunjangan pensiun oleh kepala Taspen, kemudian sejumlah lomba permainan tradisonal, dan gerakan peduli Korpri kepada anggota Korpri atau ASN yang menderita sakit yang cukup lama.

Ditempat yang sama Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SH MH melalui Wakapolresta AKBP Edy Sumardi P SIK kepada insan pers menyebutkan

Rasa apresiasinya kepada para ASN atas kinerja dan bhaktinya terhadap masyarakat kota Pekanbaru.”Rasa apresiasi tidak lupa pula kita ucapkan kepada Walikota Pekanbaru yang telah memberikan penghargaan kepada para ASN yang berprestasi serta memberikan bantuan Sepeda Motor untuk operasional kepada camat Rumbai Pesisir, Kadishub Kota Pekanbaru beserta lainnya,”tutup Edy.[12 1 0]

  • Bagikan