Roberto Martinez Latih Belgia Sampai Piala Dunia 2022?

  • Bagikan
Pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez. (Foto: Sergei Karpukhin/Reuters)

RIAUDETIL.COM –  Roberto Martinez kabarnya akan mendapat perpanjangan kontrak di Timnas Belgia. Rumornya, pelatih 46 tahun itu akan dipertahankan hingga Piala Dunia 2022.

Kontrak Martinez di Belgia sedianya akan habis 2020. Eks manajer Swansea CityWigan Athletic, dan Everton itu diberi kesempatan hingga Piala Eropa 2020.

Seperti dilaporkan Sky Sports, Martinez kabarnya akan diberi kontrak baru. Ia akan diperpanjang selama dua tahun, hingga ke Piala Dunia 2022 di Qatar.

Martinez melatih Belgia sejak 2016. Rode Duivels sukses dibawanya tampil impresif, yakni meraih 34 kemenangan, 6 imbang, dan 3 kali kalah. Persentase kemenangannya mencapai 79,1 persen.

Performa mengesankan Belgia terlihat di Piala Dunia 2018. Ketika itu, Eden Hazard dkk bisa menempati peringkat ketiga di Rusia.

Adapun menuju Piala Eropa 2020, yang akhirnya ditunda ke 2021, Belgia juga dibuatnya tampil impresif. Belgia lolos ke putaran final, dengan menyapu bersih 10 laga kualifikasi dengan kemenangan.***(detik.com)

  • Bagikan