Sehari Dibuka,Posko Pengaduan Penerimaan Siswa Baru H.Abdullah,S.Pd Terima 40 Aduan

  • Bagikan
 
Pangkalan Kerinci,Riaudetil.com – Khawatir dengan banyaknya siswa yang tak  tertampung pasca penerapan Permendikbud Nomor 17 tahun 2017 meski sudah ada solusi Dispensasi dari Mendikbud RI,H.Abdullah,S.Pd anggota DPRD Pelalawan dari PKS  membuka posko pengaduan penerimaan siswa baru di Jalan Kasia samping Kantor PLN Pangkalan Kerinci. 
Menurut H.Abdullah, yang juga Wakil Ketua Komisi I DPRD Pelalawan ini,semenjak dibuka pada ‎Jum’at (7/7/2017) sore hingga Sabtu (8/7/2017) telah menerima paling tidak 40 aduan. ” Posko yang Saya prakarsai bersama teman – teman sudah menerima 40 aduan terkait tidak tertampungnya anak disekolah Pangkalan Kerinci dari tinkataan SD hingga SMA sederajat,” paparnya. 
 
Dikatakan Abdullah, laporan posko ‎pengaduan dilakukan perhharinya kepada pihak Dinas Pendidikan sehingga dapat diarahkan kesekolah – sekolah yang malakukan penambahan rombel pasca dikeluarkannya Surat Edaran Mendikbud RI soal pengecualian dan dispensasi terhadap daerah – daerah yang belum bisa melakukan PPDB ssuai Permendikbud RI nomor 17 Tahun 2017. 
 
‎Ditambahkannya,dalam pengaduan  Orang tua  melapor ke posko tadi selain anaknya tak lulus SMP, mereka juga keluarga miskin yang terusir dari kontrakannya dan membuat rumah dari batang akasia hari ini. Baru punya kayu yang dicari belum punya yang lain lain. Kaluarga nya harus keluar dari kontrakan pertanggal 12 Juli 2017.
 
” Tentu banyak masukan saat Kita mendirikan posko pengaduan ini. Posko ini dibuka berangkat dari kekhawatiran Kita tidak tertampungnya siswa dan menjawab kebingungan orang tua yang anaknya belum tertampung disekolah – sekolah yang utamanya berada di Pangkalan Kerinci. Kita langsung berkoordinasi dengan Disdik dan mengarahkan pendaftaran kesekolah – sekolah yang telah membuka Rombel.Semoga bermanfaat dan Alhamdulillah teman – teman Saya yang ikut membantu juga bersemangan mencarikan solusi bagi warga,”.‎
H.Abdullah menyebutkan,sejak SE Mentri keluar erkait soal Penfataran Peserta Didik Baru (PPDB), yang sudah tertampung itu sekitar 60 orang sebab penambahan rombel di 010 dan SD Bernas dan diarahkan langsung kesana. Diposko menampung data yang belum tertampung untuk diarahkan.
 
” Warga yang anaknya masih belum tertampung diharapkan melapor ke posko pengaduan baik ke UPTD Disdik Pelalawan atau langsung ke posko ‎pengaduan Kami di Jalan Akasia samping Kantor PLN Pangkalan Kerinci,” tukasnya. (ZoelGomes) 

 

  • Bagikan