Dongkrak PAD,Dewan Minta Kepala OPD Pelalawan Menetap di Rumdis

  • Bagikan
Pelalawan,Riaudetil.com – Dalam upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dibutuhkan keseriusan,fokus dan konsen seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).Tentunya salah satu langkah yakni seluruh Kepala OPD harus menetap di Ibukota Pangkalan Kerinci dan menghuni Rumah Dinas yang berada di Kompleks Perkantoran Bhakti Praja.
Hal ini disampaikan H.Abdullah,S.Pd anggota DPRD Pellaawan dari PKS kepada Riaudetil.com,Kamis (20/7/2017). Menurutnya,OPD belum menunjukkan keseriusan untuk meningkatkan PAD. ” ‎PAd hanya berkisar 10 persen dari APBD. Ini masuk tahun ketiga rasionalisasi, tapi OPD belum menunjukkan keseriusan  meningkatkan PAD. Dengan kondisi dana perimbangan Seperti sekarang, sebaiknya SKPD berinovasi. Masih banyak retribusi IMB, PBB, IMTA, belum tergarap.minimal 10 persen.Sebaik-baiknya 25 persen ,” paparnya. 
 
Dikatakan H.Abdullah yang juga Wakil Ketua Komisi 1 DPRD Pelalawan ini, masih banyak Rumaah Dinas yang tidak ditempati oleh Kepala OPD dikarenakan berdomisili di Pekanbaru. 
 
” Ini sangat berpengaruh terhadap kinerja dan profesional pejabat. Pejabat di Pelalawan seharusnya lebih fokus dan konsen dalam bekerja. Mereka harus tahu kondisi lapangan setiap waktu dan siap tempur dalam berbagai kondisi untuk mencapai terget. Kalau Sabtu Minggu silahkan ke Pekanbaru tapi dari Senin hingga Jum’at tinggal di Rumdis yang sudah disediakan. Kalaupun keluarga termasuk anak anaknya menetap dipekanbaru, setidaknya separuh dari sepekan mereka menetap dan bermalam di rumah dinas,” ujarnya.‎
Ditambahkan H.Abdullah,memang belum ada aturan yang mengatur harus menetap di Pelalawan seperti Perbup. Tapi Bupati, Wakil, seluruh dewan, semua tinggal dipelalawan, sehingga mengerti betul kebutuhan masyarakat dan dinamika masalah, potensi dan perekonomian Pelalawan. ” OPD juga begitu,sehingga fokus dengan pekerjaan dalam mencapai target. Kita butuh kerja keras saat ini dalam mendongkrak PAD dimana kondisi defisit anggaran ‎saat ini. PAD harus dimaksimalkan.OPD dituntut berinovasi dan mencari berbagai peluang yang menghasilkan PAD,” tukas H.Abdullah. (Zoelgomes)

  • Bagikan